Jl. Niaga XI No.19 Komplek Perdagangan, Karang Tengah, Tangerang
0821 9090 8209

Akupunktur- Bekam

Cara Mengobati Asam Lambung dengan Terapi Akupunktur

Cara mengobati asam lambung dengan terapi akupunktur bisa digunakan, karena teknik pengobatannya cenderung efektif. Asam lambung merupakan penyakit dengan timbulnya rasa terbakar di bagian dada yang disebabkan kenaikan asam lambung ke kerongkongan. Gejala timbulnya asam lambung ini biasanya akan muncul sekitar dua kali dalam satu minggu.

Cara Mengobati Asam Lambung dengan Terapi Akupunktur

1. Gejala dan Penyebab Penyakit Asam Lambung

Penyakit asam lambung bisa muncul karena otot di bagian kerongkongan bawah kondisinya sedang melemah. Akan tetapi, kinerja dari otot yang satu ini memiliki tugas penting untuk berkontraksi dan membuat saluran ke arah kerongkongan ini tertutup. Kinerjanya ini akan berjalan sesudah makanan yang dikonsumsinya turun ke bagian lambung.

Pada saat otot ini kondisinya sangat lemah, maka kerongkongan terus dalam kondisi terbuka. Sehingga bisa menaikkan asam lambung dengan kembali ke bagian kerongkongan.

Apabila kondisi ini terus terjadi, bisa berisiko yang cukup fatal bagi lanjut usia, ibu hamil ataupun penderita obesitas. Gejala utama dari penyakit kenaikan asam lambung memiliki rasa terbakar di bagian dada. Ketika dalam kondisi seperti ini akan terus memburuk saat digunakan untuk berbaring ataupun sesudah makan.

Gejala yang ditimbulkan oleh kenaikan asam lambung juga disertai dengan adanya gangguan masalah pencernaan. Beberapa gejala yang perlu diketahui seperti halnya mual dan muntah, kerap bersendawa, sesak nafas, mulut terasa asam dan maag.

(Baca juga: Cara Mengobati Kecemasan dengan Terapi Akupunktur)

2. Teknik Akupunktur untuk Pengobatan Asam Lambung

Akupunktur menjadi salah satu teknik yang bisa digunakan dalam mengobati masalah asam lambung. Teknik yang digunakan oleh ahli akupunktur dengan cara menusukkan beberapa jarum ukuran kecil di bagian titik tertentu pada tubuh penderita asam lambung.

Pengobatan dengan menggunakan teknik akupunktur dipercaya bisa membantu dalam mengurangi adanya gejala melalui cara pemberian stimulasi terhadap saraf sensorik yang berada di bagian bawah kulit dan otot. Teknik akupunktur untuk pengobatan asam lambung ini ternyata telah memberikan hasil yang sangat positif bagi penderitanya.

Akupunktur bisa menurunkan tingkat gejala bagi penderita penyakit asam lambung dengan waktu yang cukup cepat. Selain itu, efektivitas dalam penggunaan teknik akupunktur juga bisa membantu dalam memperbaiki kinerja di bagian katup kerongkongan. Dengan demikian, bisa mencegah terjadinya kenaikan asam lambung kembali ke kerongkongan.

Akupunktur menggunakan elektro yang memanfaatkan arus listrik sehingga bisa menyalurkan hasil positif dalam proses pengobatannya. Elektro akupunktur ini bisa meningkatkan kinerja di bagian katup kerongkongan dan tidak menimbulkan asam lambung menjadi naik.

Teknik akupunktur harus dilakukan oleh ahlinya supaya setiap prosedur dalam penusukan jarum ke setiap titik tubuh penderita asam lambung bisa tepat. Bagaimana cara mengobati asam lambung dengan terapi akupunktur memang menjadi pilihan yang tepat dan efektif menyembuhkan.

Bagi penderita akupunktur biasanya akan dibuatkan perencanaan untuk proses perawatan melakukan akupunktur. Oleh karena itu, setiap tekniknya harus dilakukan dengan tepat supaya bisa mengatasi timbulnya keluhan bagi penderita asam lambung. Kemudian dari beberapa jarum yang telah disediakan akan ditusukkan di titik akupunktur yang terhubung dengan sejumlah organ tubuh.

Tips mencegah kenaikan asam lambung Selain bisa melakukan perawatan teknik akupunktur, pencegahan asam lambung yang naik bisa mengubah gaya hidup

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *